Biografi Farah Quinn

Farah Quinn merupakan salah satu koki terkenal di Indonesia, selain cantik dan seksi, ia juga menjadi pemandu masakan salah satu televisi swasta. Baru-baru ini ia digosipkan akan bercerai dengan sang suami, selain itu kediaman wanita seksi ini telah mengalami perampokan dan beberapa barang berharga miliknya raib di bawa kabur komplotan perampok.

Biodata Farah Quinn


Nama lengkap : Farah Farhanah Quinn

Tempat lahir : Bandung, 8 April 1980

Ayah : H. Ir. Fauzan Rahim

Ibu : Nyayu Rachmawaty

Suami : Carson Quinn

Anak : Armand Fauzan Quinn

Masa kecil Farah di habiskan di Sumatera, ia sejak kecil sudah tertarik dengan dunia masak sehingga waktunya banyak ia habiskan untuk membantu ibunya di dapur. Setelah lulus SMA , ia melanjutkan pendidikan jurusan keuangan di Indiana University Of Pennsylvania, Amerika Serikat. Sebenarnya ia tidak menyukai jurusan tersebut tetapi karena sang ayah menyukai jurusan tersebut maka ia memutuskan untuk belajar tentang ekonomi. 

Farah pernah mengatakan bila tidak bukanlah tipikal pekerja kantoran, awal karir farah di mulai di Lydia’s Pittsburgh yaitu sebuah restoran Italia yang paling terkenal di Pittburgh, Pennsylvania. Farah akhirnya melanjutkan pendidikannya di Pittsburgh Culinary Institute jurusan khusus kue atau pastry. Setelah selesai, ia pindah ke Phoenix,di daerah Arizona dan bekerja di Arizona Biltmore Resort. 

Farah juga sempat mengikuti World Pastry Championship dan berkesempatan belajar memasak dengan Chef Ewald Notter dan Colette Peters. Pada tahun 2003, ia membuka restoran sendiri bernama Camus di Phoenix, Arizona dan telah dianugerahi empat bintang untuk masakannya dan berbagai penghargaan lainnya. Namanya mulai di kenal banyak orang setelah restorannya dan mulai sering tampil di beberapa majalah serta Koran. Restoran Camus selanjutnya ia jual.

Pada tahun 2008 ia menjadi pemandu masakan kuliner di salah satu stasiun swasta, acara tersebut ia pandu setelah presenter Helmi Yahya menawarkan Farah untuk membawakan acara memasak. Di akhir tahun 2012 Farah menjadi presenter acara The Big Break yang ditayangkan oleh Asian Food Channel, acara tersebut diikuti sekitar 12 peserta yang berasal dari kalangan lemah yang berumur antara 16 sampai 25 tahun.

Di tahun yang sama juga, Farah di daulat menjadi guta in-flight meal sebuah maskapai penebangan bernama Air Asia Indonesia, ia bertugas untuk menyajikan beraneka kuliner khas Indonesia bagi para penumpang, ia di kontrak selama satu tahun. Tahun 2013 Farah mendapat penghargaan Panasonic Gobel Awards untuk kategori Presenter Hobi & Gaya Hidup Terfavorit.

No comments:

Post a Comment